Pj Sekda KKT Ruben Benharvioto Moriolkosu saat memberikan pengarahan pada penumpang KM.Sabuk Nusantara 34 di Kota Saumlaki. (dok-ist)

LASKAR – Para penumpang KM.Sabuk Nusantara 34 yang tengah berlabuh di Pelabuhan Ferry Kota Saumlaki Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) hingga kini belum diperbolehkan turun dari kapal hingga hasil tes swab keluar.

Para penumpang harus menunggu beberapa hari kedepan, karena tim Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku telah membawa 236 Spesimen Swab Penumpang kapal ke Ambon, dengan menggunakan penerbangan Wings Air, Jumat (04/09/2020).

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), Andre Kurniawan mengatakan, selama dua hari petugas medis yang didatangkan dari Kota Ambon oleh Gugus Tugas Covid-19 Maluku telah mengambil spesimen swab para penumpang KM. Sabuk Nusantara 34. 

Para penumpang kapal bersama AS, yang terkonfirmasi positif Covid-19 naik dari Pelabuhan Ambon pada 24 Agustus 2020 lalu.

“Dari total 248 penumpang, 236 sudah diambil spesimen swab. Sementara informasi dari komprador KM. Sabuk Nusantara 34, ada 12 orang yang tidak melanjutkan perjalanan ke Kota Saumlaki. 4 orang turun di Larat dan 8 orang turun di Tual tanpa sepengetahuan pihak kapal,”rinci Kurniawan seraya menambahkan, jika nantinya hasil tes swab keluar, Gustu KKT akan menentukan langkah selanjutnya bagi penumpang yang dinyatakan negatif bisa langsung pulang ke rumah sedangkan yang positif langsung jalani karantina dengan pengawasan Gustu.

Sedangkan untuk penumpang inisial AS yang dinyatakan positif Covid-19, Kurniawan mengatakan jika dirinya telah diturunkan dari kapal dan diisiloasi di Puskesmas Lorulun. 

Sebelumnya Plt Sekda KKT, Ruben Benharvioto Moriolkosu telah menyatakan pemerintah setempat tetap memberikan pelayanan makan, minum dan pemeriksaan kesehatan kepada para penumpang hingga hasil tes swab keluar. 

Dalam dialog dengan para penumpang kapal, Moriolkosu  juga meminta pengertian para penumpang untuk bersabar dan menahan diri sampai hasil tes swab keluar sambil Gustu mempersiapkan proses evakuasi.

“Penumpang lanjutan ke Maluku Barat Daya juga harap bersabar sebab setelah hasil swab keluar penumpang di Saumlaki akan turun dan kapal akan melanjutkan perjalanan ke MBD,”jelasnya. (L03)