LASKAR – 11 wilayah kabupaten/kota di Provinsi Maluku kini masuk zona kuning penyebaran Covid-19 atau resiko rendah dengan skor keseluruhan 2,68.

Berdasarkan data yang dirilis oleh Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku, menyebutkan bahwa sesuai status pada tanggal 22 Agustus 2021 seluruh wilayah di Maluku sudah berada di zona kuning.

Dimana Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) dengan skor 2,55, Maluku Tenggara (Malra) dengan skor 2,81, Maluku Tenggara Barat (MTB) dengan skor 2,48.

Sedangkan Buru dengan skor 2, 88, Seram Bagian Timur (SBT) dengan skor 3,83, Seram Bagian Barat (SBT) 2,67, Kepuluan Aru dengan skor 2,6.

Sementara Maluku Barat Daya (MBD) dengan skor 2,72, Buru Selatan (Bursel) dengan skor 2,96, Kota Ambon dengsn skor 2,68 dan Kota Tual 2,76.

Kendati demikian jurubicara Satgas Covid-19 Provinsi Maluku dr.Donny Rerung menghimbau masyarakat Maluku tetap menerapkan protocol kesehatan, walaupun Maluku sudah berada pada zona kuning. (L02)