LASKAR – Provinsi Maluku dikenal memiliki budaya yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemajemukan yang diikat dalam kehidupan orang bersaudara. Oleh sebab itu Bulan Suci Ramadhan 1442 H masyarakat diminta untuk menjaga kemajemukan yang ada di Negara ini.
Demikian harapan Ketua DPRD Maluku, Lucky Wattimury, yang disampaikan kepada pers, Senin (12/04/2021).

“Ketika memasuki Bulan Suci Ramadhan saya berharap seluruh masyarakat di Provinsi Maluku bisa saling mendukung mensukseskan bulan suci Ramadhan sampai dengan Idul Fitri,”harap Wattimury seraya menambahkan dari aspek budaya orang Maluku yang dibilang Salam-Sarane, kalau Salam tanpa Sarane bukan Salam, sebaliknya Sarane tanpa Salam bukan Sarane, itu identitas kita.
Karena itu, menurutnya menjadi kewajiban untuk saling mendukung, menghormati, menjaga ketika basudara Muslim memasuki Bulan Suci Ramadhan.
Wattimury juga meminta kepada tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, pimpinan informal dalam masyarakat untuk kbersama-sama menciptakan suasana tertib, sejuk, aman, sehingga bulan suci Ramadhan ini bisa dilaksanakan dengan baik oleh basudara muslim.
Karena bagaimanapun, tegas Wattimury suksesnya Bulan Suci Ramadhan, menunjukan kepada masyarakat luas bahwa masyarakat Maluku telah sukses melaksanakan kehidupan persaudaraan di Maluku.
Tak lupa dirinya menghimbau kepada masyarakat untuk mendukung TNI/Polri dalam menjaga keamaaan dan ketertiban selama bulan suci ini.
Karena bagaimanapun TNI-Polri memiliki kekuatan untuk memprediksi jika ada hal-hal yang dapat menganggu jalannya bulan yang suci ini. (L02)