AMBON, LaskarMaluku.com – Pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) ke VI , Dewan Pimpinan Daerah (Depidar) XXIV Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (Soksi) Maluku yang berlangsung di Swissbell Hotel Ambon, Jumat (11/4/25). Jadi catatan bersejarah dalam dinamika organiasi baik Soksi maupun Partai Golkar.
Pasalnya, setelah dikabarkan adanya dualisme kepengurusan Soksi di Provinsi Maluku. Musda VI Soksi XXIV Maluku menetapkan Boy Sangadji sebagai Ketua Depidar XXIV Soksi Maluku. Padahal, sebelumnya Boy Sangadji juga telah dilantik sebagai Ketua Depidar Soksi oleh Ali Wongso Sinaga.
Ketua Pendidikan Kader Bangsa (P2KB) Dewan Pimpinan Nasional (Depinas) SOKSI, Derek Loupatty yang mewakili Ketua harian SOKSI , Fredy Latumahina , sebelum menyampaikan hasil keputusan Musda VI menegaskan, Setelah 25 tahun vakum, di Maluku baru terlaksana kembali kegiatan Musda. Sehingga kepengurusan Soksi yang sah adalah yang ditetapkan melalui Musda saat ini.
untuk itu lanjutnya, setelah keputusanMusda dibacakan . Maka Ketua terpilih bersama Formatur akan menyusun susunan ataupun komposisi Depidar XXIV SOKSI Maluku periode 2025 – 2030.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Terpilih Boy Sangadji mengatakan, hari ini terbukti bahwa Soksi di Maluku bisa bersatu. kalau kita semua bersatu , yakin dan percaya bahwa ke depan Soksi dapat membantu partai Golkar untuk meraih kemenangan.
” Kita harus solid, kalau kita solid insya Allah semua kegiatan dan program dapat kita laksanakan berdasarkan arahan Ketua umum partai Golkar . Tentu kami prinsipnya di Soksi Maluku ,menjalankan setiap perintah dan lebih meningkatkan solidaritas,” ungkapnya.
Saat ini tegas Sangadji, tidak lagi terlihat adanya kelompok-kelompok di Soksi Maluku. Seluruhnya akan bersama-sama membangun Soksi, dengan tetap melakukan langkah-langkah penyesuian yang sesuai dengan perintah organisasi.
” Jadi, Soksi ini saya berharap kedepan saya tidak melihat ini kelompok yang sebelumnya atau kelompok baru , tidak ada kelompok kelompok. yang paling tepat adalah kita bersama-sama untuk membangun soksi. Malam ini, Soksi sudah bersatu” tegas Sangadji.
sementara itu lanjutnya, untuk kepengurusan . akan didiskusikan secara intenal sesuai dengan mekanisme Musda. Dan ini hanya merupakan penyesuian yang sesuai dengan arahan dari pimpinan di golkar.
Tentu, semakin banyak orang juga cita-cita yang kita rencana kan dan program program yang ada semakin lebih muda tereksekusi. Karena dengan begitu, semangat persatuan, Semangat Solidaritas, Soliditas akan semakin tinggi,” tandas Sangadji.
Sementara itu, Subhan Pattimahu pada tempat yang sama mengatakan, dari Soksi Ali Wongso hingga Musda VI Soksi, yang terpilih sebagai ketua Depidar tetap Boy Sangadji. Jadi Ini merupakan langkah awal menuju ke penyatuhan, yang penting bagi Maluku adalah hanya ada satu Ketua.
Lanjutnya, masalah kolaborasi kepengurusan itu akan dibicarakan oleh Formatur yang tadi ditetapkan bersama Pak Boy dengan pimpinan Depinas, Sambil menunggu proses di atas atau DPP.
” Hadirnya beliau menjadi pemersatu, Toko Pemersatu bagi soksi di Maluku, itu sangat penting dan apapun itu hanya ada satu Ketua Boy Sangadji untuk Soksi Maluku . Dan itu menjadi catatan penting bagi Depinas dan seluruh indonesia untuk soksi,” tutupnya(L06)