Share

LASKAR – Walikota Ambon Richard Louhenapessy mengatakan bahwa perkembangan kasus aktif varian Omicron yang terus meningkat di Provinsi Maluku khususnya Kota Ambon diikuti juga dengan tingkat kesembuhan yang cukup baik yakni hampir 114 orang.

“Angka kesembuhan juga cukup tinggi, yaitu 121 orang untuk Maluku dengan rincian, Kota Ambon 114 orang,”kata Louhenapessy di Balai Kota Ambon Rabu( 16/2/2022)

Data terakhir, pasien aktif di Kota Ambon mencapai 1.832 orang.

Louhenpaessy mengungkapkan, sebagian besar warga di Kota Ambon yang terpapar Covid-19 itu umumnya belum mengikuti vaksinasi.

“Sebagian besar warga yang terpapar adalah mereka yang belum divaksin Covid-19 untuk itu Walikota meminta warga yang belum di vaksin untuk segera mengikuti vaksinasi dan jangan takut vaksin,” tambahnya. (L06)