Share

LASKAR – Jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 di Maluku terus mengalami peningkatan. Hari ini, Minggu (06/09/2020) peningkatan jumlah pasien Covid-19 boleh dibilang cukup fantastis. 

Sebanyak 80 orang dinyatakan positif terkonfirmasi Covid-19 sehingga total pasien Covid-19 di Maluku mencapai angka 2.144 kasus dari sebelumnya 2.065 kasus.

Data Gustu Covid-19 Maluku menyebutkan, penambahan 80 kasus terkonfirmasi ini lebih banyak dari Kota Ambon 72 kasus dan, 8 kasus Kabupaten Maluku Tengah (Malteng).

Sementara untuk kasus dalam perawatan juga terjadi peningkatan yang signifikan yakni 57 kasus sehingga total kasus menjadi 820 kasus dari sebelumnya 763 kasus.

Jumlah pasien yang dinyatakan sembuh juga bertambah 22 kasus sehingga total kasus kesembuhan mencapai angka 1.288 kasus dari sebelumnya 1.266 kasus.

BACA JUGA:  BPOM Ambon Tarik 5 Jenis Obat Dan Langsung Dimusnahkan

Penambahan 22 pasien sembuh semuanya dari Kota Ambon, sementara pasien meninggal bertambah 1 kasus sehingga total pasien meninggal berjumlah 36 kasus dari sebelumnya 35 kasus.

Penambahan 1 kasus meninggal, yaitu, inisial β€œAR”, laki-laki, 66 tahun, asal Kota Ambon.

Dan untuk kasus Suspek berjumlah 463 kasus dengan rincian, 461 orang dari Kota Ambon dan dua orang dari Kabupaten Maluku Tengah. (L02)