LASKAR – Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kota Tual merayakan Hari Ulang Tahun ke-71 yang dilaksanakan di aula Kantor Walikota, Selasa (28/6/2022).

Perayaan HUT IBI ke-71 ini dihadiri Walikota Tual Adam Rahayaan, bersama Wawali Tual Usman Tamnge, Wakil Ketua DPRD Tual, dan beberapa pimpinan OPD

Ketua IBI menitip sejumlah pesan yang disampaikan Pelaksana tugas Ketua IBI Cabang Tual, Mike Kelmanun, yang meminta seluruh bidang mendukung profesi bidan dimanapun berada sehingga mampu melihat tongkat sejarah sebagai kesempatan mempromosikan pekerjaan bidan, pengabdian bidan, yang menyelamatkan jiwa serta meningkatkan kehidupan.

“Dengan kecintaan terhadap profesi bidan, mari kita memperkuat persatuan, dan kesatuan dalam wadah organisasi Ikatan Bidan Indonesia, khususnya Cabang Kota Tual sehingga menjadi organisasi yang bermartabat, sejajar dengan organisasi lainnya,”harap Mike.

Menurutnya, dimasa pandemi Covid-19, bidan tetap berperan aktif memberikan pelayanan dengan pendekatan pelayanan berfokus pada perempuan, bayi, dan balita, dengan prinsip terlindung dan melindungi dari pandemi Covid-19.

Dirinya berharap, dengan peringatan HUT IBI ke-71 profesi bidan akan tumbuh dan berkembang, khususnya IBI Cabang Kota Tual. (L07)