Share
 
 

Ketua TP PKK Kabupaten Kepulauan Tanimbar Joice Fatlolon saat memberikan sambutan, Jumat (03/07/2020) (dok-humas KKT)

LASKAR – Bupati Kepulauan Tanimbar Petrus Fatlolon, SH,MH menghadiri Acara Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-48 Kabupaten Kepulauan Tanimbar, yang dilaksanakan oleh Tim Penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Tanimbar bertempat di Gedung Kesenian Saumlaki, Jumat (03/07/2020).
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Tanimbar Joice Fatlolon dalam sambutannya mengatakan, melalui peringatan hari Kesatuan Gerak PKK ke-48 tahun 2020, keluarga di seluruh Indonesia dapat diberdayakan. 
Gerakan PKK kembali pada porosnya yaitu sebagai gerakan masyarakat untuk memperdayakan keluarga dan masyarakat. 
 “Saya mau menyampaikan bahwa berdasarkan tema PKK peringatan hari kesatuan gerakan PKK ke-48 saya tidak ingin tema ini diaggap sebagai slogan belaka. Indonesia maju sebagai visi pemerintah harus kita dukung sepenuhnya dengan semangat pembaharuan dalam gerak PKK,”ungkap Joice Fatlolon seraya berharap momentum peringatan hari Kesatuan Gerak PKK ke-48 tahun 2020 ini menjadi titik kemerdekaan untuk mendorong semangat pembaharuan demi kesejahteraan masyarakat dan keluarga.
Joice Fatlolon juga mengajak seluruh jajaran PKK untuk memberikan bimbingan, pembinaan dan fasilitas yang berkelanjutan kepada kader-kader PKK termasuk kader dasa wisma karena kepada merekalah sesungguhnya terletak fungsi kerja dari program-program PKK agar tetap selaras dengan program program pemerintah. 
“Sesuai dengan tema maka saya menyampaikan dua hal pokok kepada segenap jajaran tim gerak PKK, para kader, dan kader dasa wisma, pertama, keluarkan terus semangat dan motivasi kita untuk Indonesia maju dengan bhakti pada karya serta kerja tanpa pamrih. Kedua, kembangkan gaya inovasi dan kreativitas untuk kelangsungan karya PKK yang selaras dengan program pemerintah,”harapnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Pimpinan DPRD, Pj. Sekretaris Daerah, Para Pejabat Struktural di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Tokoh Agama, Pengurus Organisasi Perempuan, dan Perwakilan Pengurus TP PKK Tingkat Kecamatan dan Desa di Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban banjir di Desa Lorwembun dan Desa Alusi Batjas, pada Puncak Peringatan HKG PKK ke-48 ini, TP PKK Kabupaten Kepulauan Tanimbar menyerahkan bantuan pakaian layak pakai kepada masyarakat di kedua desa tersebut. 
Selain itu juga Ketua TP PKK Kabupaten Kepulauan Tanimbar Joice Fatlolon menyerahkan Piagam Penghargaan kepada Pengurus TP PKK yang sudah mengabdi selama 5 tahun, 10 tahun dan 15 tahun.
Acara dimeriahkan dengan tarian, cerita rakyat dan fashion show oleh para pelajar dari tingkat PAUD, SD dan SMP di Kota Saumlaki. (L03)