Share
ilustrasi

LASKAR – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Tanimbar telah menyiapkan 25.000 paket sembako bagi masyarakat di KKT yang mengalami dampak Covid-19. 
Untuk pendistribusian tahap I akan didistribusikan sebanyak 5000 paket untuk Kota Saumlaki dan sekitarnya. 

Demikian disampaikan Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar Petrus Fatlolon, SH,MH dalam rapat evaluasi Gugus Tugas Covid-19 dan rencana pembagian sembako di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Senin (27/04/2020).

Rapat yang berlangsung di ruang rapat kantor Bupati Kewarbotan Kabupaten Kepulauan Tanimbar ini dipimpin langsung Bupati KKT Petrus Fatlolon dengan moderator Plh. Sekda yang baru dilantik Drs. R.B.Moriolkossu,MM.

Dalam pertemuan itu, Fatlolon meminta untuk besok (hari ini-red) 28 April 2020 pendistribusian sembako tahap I sudah harus dilaksanakan sebanyak 5000 paket untuk Kota Saumlaki dan sekitarnya. 

“Pembagian sembako harus segera dilakukan dengan menggunakan kartu keluarga, daftar penerima segera disiapkan, nama, NIK dan tanda tangan, semua harus tertanggungjawab,” kata Fatlolon.

Ditambahkan, 20.000 paket sembako sisanya akan didistribusikan secara bersamaan di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Tanimbar. 

Dalam pertemuan itu Kapolres Maluku Tenggara Barat, AKBP Adolof Bormasa, SH,MH menyatakan kesiapan untuk pengamanan pembagian sembako bagi masyarakat. 

“TNI/Polri siap membantu dinas terkait untuk persiapan pembagian sembako,” ungkap Bomasa. 

Senada dengan Kapolres MTB, Komandan Kodim 1507/Saumlaki Letkol Inf Rahmad Saerodin, di hadapan Bupati Fatlolon dan tim Gugus Tugas mengatakan, pembagian sembako harus tetap berjalan sambil pihaknya melakukan evaluasi. 

“Kita harus pedomani protokoler Covid-19, karena akan berkumpul banyak orang sehingga pada satu tempat tidak terjadi pengumpulan massa yang cukup banyak,”ungkap Saerodin. (L02)