Share

BULA, LaskarMaluku.com – Sebagai lembaga yang bertanggung jawab dalam melakukan pengawasan, pencegahan dan penindakan, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) menjadi kunci atas berlangsungnya tahapan pemilu yang berintegritas.

Demikian disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) Jafar Kwairumaratu dalam sambutannya pada kegiatan apel siaga pengawasan satu tahun menuju pemilu 2024, yang diselenggarakan oleh Bawaslu SBT, Selasa (14/2/2023).

Jafar Kwairumaratu mengungkapkan, Bawaslu juga dapat melakukan inovasi untuk menguatkan prosedur dan kualitas demokrasi Indonesia, terutama Bawaslu SBT dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya. Bawaslu lanjut kwairumaratu, terus meningkatkan strategi guna merespon tantangan kekinian.

Lebih lanjut, Kwairumatu manambahkan, kegiatan siaga pengawasan yang diselenggarakan Bawaslu Kabupaten Seram Bagian Timur dapat bersinergi dalam melakukan fungsi pencegahan dan pengawasan pada tahapan pemilihan serentak yang akan berlangsung di tahun depan.

BACA JUGA:  Kemenhub Akan Bangun Pelabuhan Laut di MBD Dan Kepulauan Tanimbar

“Kedepan adalah masa-masa awal dan krusial dalam pelaksanaan pemilu, dan harus dijaga dengan sebaik-baiknya. Tentunya Bawaslu, khususnya Bawaslu Kabupaten Seram Bagian Timur harus satu suara, satu pemahaman, Bawaslu harus dipastikan hadir untuk mencegah semua bentuk pelanggaran terutama politik uang (money politic), politisasi sara, hoaks dan lain sebagainya,”ucap Kwairumarat dalam sambutannya.

Sekda SBT ini juga mengatakan, pengawasan merupakan keharusan, bahkan merupakan elemen yang melekat kuat pada setiap penyelenggaraan pemilu, sehingga Bawaslu memiliki peran strategis dalam mewujudkan proses dan hasil pemilu yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil (luber dan jurdil ).

“Saya berharap agar kegiatan siaga pengawasan “satu tahun menuju pemilu 2024” ini, dalam melakukan pencegahan, dapat dimaknai sebagai gerakan etik dan moral yang berbasis pada keyakinan Bawaslu, bahwa Indonesia sanggup menunjukkan suatu keunggulan demokrasi pada basis karakter sejati anak bangsa yang beradab, kekeluargaan, dan menghargai setiap perbedaan, terutama untuk kita di Kabupaten SBT,”ujarnya. (L09)