Share

LASKAR – Bupati Kepulauan Tanimbar, Petrus Fatlolon, SH., MH menghadiri Acara Syukuran HUT Kabupaten Kepulauan Tanimbar yang ke-21 di Gedung Enos, Kediaman Bupati Kepulauan Tanimbar. 

Turut hadir dalam acara dimaksud Pimpinan dan Anggota DPRD, Forkopimda, Mantan Wakil Bupati MTB, Pj. Sekretaris Daerah, para Staf Ahli, Asisten, Pimpinan SKPD, Pimpinan Instansi Vertikal, TP PKK, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan undangan lainnya. 

Rangkaian Acara Perayaan HUT Kabupaten Kepulauan Tanimbar ke – 21, diawali dengan Ibadah Syukur yang dipimpin oleh Wakil Uskup Wilayah Kepulauan Tanimbar dan Pendeta F. Haumahu, S.Th, dan dilanjutkan dengan resepsi yang berlangsung dalam suasana kekeluargaan.

Bupati juga berkesempatan untuk menyerahkan SK Pensiun kepada para PNS yang memasuki masa purna bakti. 

Selain itu juga ada hal yang berbeda yaitu beberapa tokoh yang terlibat dalam proses pemekaran Kabupaten Maluku Tenggara Barat yang kini telah berubah namanya menjadi Kabupaten Kepulauan Tanimbar turut diundang dalam acara syukuran ini. 

BACA JUGA:  Angkat Plt Ketua DPD PAN Aru Langgar AD/ART, 24 Caleg Mengundurkan Diri

Pemerintah Daerah masih terus berupaya menggali sejarah pemekaran Kabupaten ini terutama tokoh-tokoh yang terlibat dalam proses pemekaran Kabupaten yang dijuluki Kabupaten Duan Lolat ini.

Selain itu juga diumumkan pemenang lomba menyongsong HUT Kabupaten Kepulauan Tanimbar ke – 21 dan penyerahan hadiah bagi para pemenang yaitu:

1. Lomba Pelaksana Terbaik 10 program PKK Tingkat Kabupaten Kepulauan Tanimbar

2. Lomba Vlog Edukasi Masyarakat, dengan tema “Gerakan Masyarakat Tanimbar Cerdas Menggunakan Obat (GERMAS CERMAT) oleh Ikatan Apoteker Indonesia Cabang Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

3. Lomba kebersihan, keindahan dan penerapan protokol covid-19 di lingkungan Kantor Lingkup Pemerintah Kabupaten Kepulauan Tanimbar. (*/L03)