AMBON, LaskarMaluku.com – Direktur Politeknik Negeri Ambon Dady Mairuhu menyerahkan alat teknologi tepat guna kepada Desa Tawiri Kecamatan Teluk Ambon

Penyerahan diberikan langsung oleh Direktur Politeknik Ambon Dady Mairuhu kepada pejabat Negeri Tawiri Idrus didampingi langsung oleh Pejabat Wali kota Ambon Bodewin Wattimen, di Balai Negeri Tawiri, Rabu (6/3/2024).

Pejabat Wali kota Ambon Bodewin Wattimena mengatakan, Pemkot Ambon sangat berterimakasih kepada politeknik, lewat tridarma perguruan tinggi pendidikan melakukan pelatihan dan pengabdian sehingga memberikan kontribusi kepada pemkot dengan memberikan bantuan produk yang berteknologi kepada Desa Tawiri.

“Kami berharap bahwa dari berbagai inovasi yang dilakukan oleh Poltek ini bisa membantu pemerintah untuk memberdayakan masyarakat, karena masyarakat ini ada dalam banyak bidang usaha tetapi mereka juga butuh intervensi teknologi yang canggih untuk membantu mereka meningkatkan produktifitas. Oleh karena itu, apa yang sudah diberikan oleh pihak Poltek bagi kami ini sesuatu yang luar biasa,”ungkap Wattimena.

Selain dilakukan penyerahan bantuan ini, kata Wattimena juga dilakukan pendampingan dan pembinaan kepada beberapa desa binaan poltek.
“Ini kan dilakukan kepada beberapa desa binaan yang akan berdampak bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat di desa atau negeri yang dimaksud.

Desa binaan ini kan menjadi inisiasi poltek Ambon setelah mereka mengkaji desa yang ada di dua kecamatan yaitu Leitisel dan teluk Ambon. Kalu disebut desa binaan berarti semua energi perhatian akan tecurah kesana untuk melihat kekurangan yang ada dan di jawab dengan intervensi teknologi alat produksi dan sebagainya,”ucapnya.

Wattimena berharap, apa yang dilakukan Poltek Ambon dapat mendorong dan membantu pemerintahan dalam mensejahterakan masyarakat.

“Mudah-mudahan saja apa yang dilakukan poltek ini dapat membantu pemerintah.

Dan kami juga mendorong dengan membantu bahkan nanti kami juga bisa bekerja sama untuk poltek bisa menghasilkan sesuatu yang bisa kita belikan untuk kita berikan kepada masyarakat yaitu pelaku UMKM yang hari ini menjadi fokus pemerintah untuk pengembangan UMKM,” harapnya.

Sementara itu, Direktur Politeknik Ambon Dady Mairuhu mengatakan, ini merupakan tujuan Politeknik untuk membuat sesuatu yang dapat bermanfaat bagi masyarakat.

“Kita telah menyerah kan hasil pengabdian poltek kepada masyarakat Tawiri dan itu merupakan tujuan kita yaitu bagaimana kita harus membuat sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat dan ternyata apa yang kita lakukan ini merupakan sesuai dengan hal-hal yang terjadi di masyarakat

Terkait dengan kerjasama, ia menyampaikan bahwa mereka akan merespon hal tersebut agar apa yang menjadi tujuan pemkot dan politeknik dapat berjalan bersama.(L06)