Share

LASKAR – Kepala Operasional Pelni Ambon, Muhammad Assagaf memastikan angkutan laut perintis milik PT Pelni tetap beroperasi di Provinsi Maluku selama Bulan Suci Ramadhan 1433H.

“Empat dari tujuh kapal milik Pelni akan melayani penumpang dan kargo logistik untuk masyarakat umum menuju pulau 3T (Terluar, Terdepan, Tertinggal).,”Kata Assagaf, kepada media, Selasa (5/4/2022).

Dirinya menuturkan kapal yang beroperasi yakni Sabuk Nusantara 71, Sabuk Nusantara 103, Sabuk Nusantara 106 dan Sabuk Nusantara 107.

Sementara Sabuk Nusantara 72, Sabuk Nusantara 87 dan Sabuk Nusantara 105 naik dock selama Ramadhan.

Bagi para pelaku perjalanan ditengah pandemi Covid-19 masih diwajibkan membawa surat vaksin minimal dosis pertama dan hasil negatif tes PCR atau Antigen. Kecuali bagi yang sudah vaksin lengkap ataupun booster.

“Wajib bawa surat vaksin dan negatif rapid tes sebagai syarat,” jelasnya seraya menghimbau bagi penumpang disarankan membeli tiket di loket paling lambat setengah jam sebelum waktu keberangkatan.

Untuk diketahui, jadwal kapal diatas bisa saja berubah sewaktu-waktu, terkait informasi lebih jelas bisa mengunjungi kantor cabang Pelni terdekat. (L06)