Gubernur Harap Universitas Lelemuku Saumlaki Jadi Pusat Pembinaan Perguruan Tinggi
Gubernur Maluku, Murad Ismail, Kamis (14/7/2022) meresmikan Universitas Lelemuku Saumlaki (Unlesa) yang dipusatkan di Gedung Kesenian Kota Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT). Peresmian ditandai dengan penekanan sirene dan penandatangan prasasti oleh Gubernur.