Rayakan Kelahiran Yesus, Paroki Katedral Berbagi Kasih 100 Paket Sembako
Merayakan Kelahiran Yesus Kristus tahun 2021, Pastor Paroki Katedral Ambon bersama Pastor Vikaris serta Dewan Pastoral Paroki bekerjasama dengan Persatuan Pengusaha Katolik (Pukat) Amboina berbagi kasih dengan umat Paroki Katedral dalam bentuk pembagian 100 paket sembako bagi umat rukun maupun stasi Saparua yang berada dibawah Paroki Katedral.