LASKAR – Penjabat Wali Kota Ambon, Bodewin Wattimena memastikan tarif angkot bakal segera naik menyusul kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi.

Dikatakan, setelah ditetapkan kenaikan harga BBM oleh Presiden Joko Widodo pada Sabtu (3/9/2022), harga angkot di Kota Ambon akan di naikkan.

“Iya kan BBM naik, makanya kita akan naikan juga tarif angkot,” kata Penjabat Wali Kota Ambon, Bodewin Wattimena, Senin (5/9/2022).

Menurutnya, Pemkot Ambon tetap mendukung kenaikan BBM, karena itu merupakan kebijakan Pemerintah Pusat (Pempus) yang harus didukung oleh daerah, yang harus dibarengi dengan penyesuaian tarif angkot.

Rencana itu pun telah disampaikan ke Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ambon untuk koordinasi bersama semua pihak, terkait besaran kenaikan tarif angkot.

“Karena Pemkot Ambon tidak mungkin mengambil langkah sendiri menentukan besaran tarifnya tanpa koordinasi dengan pihak lain,” ungkapnya. (L06)